Panduan Penilaian Kurikulum 2013 SMK Revisi 2018 Final

Posted on

Websiteedukasi.com – Panduan Penilaian Kurikulum 2013 SMK Revisi 2018 Final. Direktorat Jenderal Pendidikan dan Dasar dan Menengah bekerjasama dengan Sadan Penelitian dan Pengembangan (Pusat Penilaian Pendidikan dan Pusat Kurikulurn dan Perbukuan), telah menyusun Panduan Penilaian pada satuan pendidikan dasar dan menengah, di antaranya adalah Panduan Penilaian pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

Panduan Penilaian Hasil Belajar dan Pengembangan Karakter SMK 2018 disusun sebagai acuan praktis bagi para guru dalam merencanakan dan melaksanakan penilaian hasil belajar peserta didik secara sahih, obyektif, sistematis dan komprehensif rneliputi penilaian sikap dan pengembangan karakter, pengetahuan, dan keterampilan. Serta sekaligus merupakan pedoman praktis untuk mengolah dan membuat laporan hasil penilaian tersebut secara akuntabel dan infonnatif.

Tentunya Panduan Penilaian Hasil Belajar dan Pengembangan Karakter SMK Tahun 2018 akan sangat berrnanfaat bagi para guru karena menyajikan infonnasi praktis tentang penggunaan beragarn teknik penilaian, dilengkapi contoh dan langkah-langkah pelaksanaan penilaian, pengolahan nilai hingga cara rnengisi rapor di tahun pelajaran 2018/2019. Diharapkan dengan buku panduan ini para guru dapat melaksanakan tugasnya sehari-hari di kelas secara lebih profesional sehingga pada gilirannya mutu pendidikan kita dapat lebih terjaga dan terus meningkat.

Panduan Penilaian Hasil Belajar dan Pengembangan Karakter SMK

Tujuan Panduan Penilaian Proses dan Hasil Belajar Peserta Didik SMK 2018 ini disusun untuk membantu pendidik dan satuan pendidikan dalam:

  1. Meningkatkan pemahaman mengenai penilaian kinerja dan prinsip-prinsip penilaian yang berlaku di setiap kurikulum berjalan (Kurikulum 2006, 2013, dan 2013 Revisi);
  2. Merencanakan dan melaksanakan penilaian hasil belajar peserta didik yang berkualitas sesuai dengan kompetensi yang akan dicapai, meliputi sikap, pengetahuan, dan keterampilan;
  3. Meningkatkan pemahaman dalam mengintegrasikan penilaian sikap pada program pengembangan pendidikan karakter (PPK);
  4. Mengolah hasil penilaian dan menindak lanjutinya; Menyusun laporan capaian kompetensi peserta didik secara objektif, akuntabel, dan informatif.

Ruang Lingkup Model Penilaian Proses dan Hasil Belajar Peserta Didik SMK Terbaru 2018 ini meliputi penilaian kinerja, prinsip-prinsip penilaian, mekanisme penilaian, prosedur penilaian, teknik dan instrumen penilaian, pengolahan hasil penilaian dan tindak lanjutnya, serta pelaporan capaian kompetensi peserta didik dalam bentuk rapor dan leger.

Penilaian Hasil Belajar peserta didik SMK dilakukan dengan tujuan sebagai berikut;

  • Mengetahui tingkat capaian hasil belajar/kompetensi peserta didik.
  • Mengetahui pertumbuhan dan perkembangan peserta didik.
  • Mendiagnosis kesulitan belajar peserta didik.
  • Mengetahui efektivitas proses pembelajaran.
  • Mengetahui pencapaian kurikulum.

Nah, bagi bapak dan ibu Guru SMK yang belum memiliki Pedoman/Panduan Penilaian Hasil Belajar dan Pengembangan Karakter SMK 2018 silahkan mengunduh file atau berkasnya melalui tautan link yang saya sematkan di bawah ini;

Panduan Penilaian Kurikulum 2013 SMK Revisi 2018 Final.pdf, Unduh

Demikian kami sampaikan Panduan Penilaian Hasil Belajar dan Pengembangan Karakter SMK Tahun 2018, semoga bermanfaat.
Sumber : https://psmk.kemdikbud.go.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *