SK dan Berita Acara Penetapan Kelulusan Sekolah

Posted on

Websiteedukasi.com – Contoh Format Surat Keputusan (SK) dan Berita Acara Penetapan Kelulusan Peserta Didik. Hallo sobat website edukasi, pada postingan ini kami akan membagikan sebuah Contoh Format SK Kelulusan Sekolah bagi Peserta Didik yang bisa Anda dapatkan secara gratis.

Surat Keputusan (SK) Kelulusan dibuat sebagai tanda bahwa telah selesainya masa pembelajaran dan pelaksanaan ujian sekolah, maka untuk kepentingan tertib administrasi sekolah, perlu ditetapkan kelulusan peserta didik dengan surat keputusan.

Baca Juga : Petunjuk Teknis (Juknis) Penulisan Blangko Ijazah Tahun 2024

SK Kelulusan Peserta Didik bertujuan untuk mengendalikan mutu hasil pendidikan sesuai dengan standar penilaian pendidikan, perlu menetapkan rumusan Kriteria Kelulusan Peserta Didik.

Surat Keputusan (SK) Kelulusan Peserta Didik ini menetapkan nama-nama peserta didik dinyatakan LULUS. Nama-nama peserta didik yang dinyatakan lulus akan mendapatkan Surat Keterangan Lulus dan Ijazah sesuai ketentuan yang berlaku.

Peserta didik dinyatakan lulus dari satuan pendidikan setelah memenuhi kriteria:

a. Menyelesaikan seluruh program pembelajaran.
Kriteria menyelesaikan seluruh program pembelajaran adalah peserta didik telah menyelesaikan proses pembelajaran dibuktikan dengan memiliki nilai rapor semester 1 (satu) dan semester 2 (dua) untuk kelas atas.

b. Memperoleh nilai sikap/perilaku minimal baik
Kriteria memperoleh nilai sikap / perilaku minimal baik untuk seluruh mata pelajaran adalah Nilai Semester 1 (satu) dan Semester 2 (dua) minimal baik.

c. Mengikuti Ujian yang diselenggarakan oleh Satuan Pendidikan.
Kriteria peserta didik mengikuti Ujian Sekolah (US) untuk seluruh mata pelajaran yang diujikan adalah peserta didik telah mengikuti seluruh mata pelajaran yang diujikan, yang dibuktikan dengan memiliki nilai yang termuat dalam Daftar Kolektif Hasil Ujian Sekolah (US).

d. Lulus Ujian yang diselenggarakan oleh satuan pendidikan sesuai dengan kriteria yang ditetapkan oleh satuan pendidikan.
e. Memperoleh nilai kegiatan Ekstrakurikuler Wajib Pendidikan Kepramukaan minimal Baik.

Selengkanya, bagi anda  yang membutuhkan Contoh Surat Keputusan (SK) dan Berita Acara Penetaan Kelulusan Peserta Didik Kurikulum 2013 mauun Kurikulum Merdeka Anda bisa mendownloadnya melalui tombol download yang ada di bawah ini:

Contoh SK Kelulusan Sekolah Terbaru

Name : SK Kelulusan Sekolah

Format : Word

Size : 300 KB

File Compatible : All Windows

Demikianlah Surat Keputusan (SK) Penetapan Kelulusan Peserta Didik yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat untuk kita semua. Terima kasih atas kunjungannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *